Usai babak Group Stage, Mobile Legends World Championship akan memasuki panggung utama yaitu Playoff. Jadwal M2 Mobile Legends (MLBB) Playoff jatuh pada 22 Januari 2021 ya, Sobat Gamers.
Jadi, hari ini (21/1) libur dulu, ya! Setelah babak kualifikasi grup kita udah tahu nih, tim mana aja yang bakal bertanding.
Dari 12 peserta kini hanya ada delapan tim yang tersisa. Berikut ini adalah pembagian bracket serta jadwal M2 Mobile Legends (MLBB) di babak Playoff.
Jadwal M2 Mobile Legends (MLBB) untuk babak Playoff ini serupa dengan kualifikasi grup tahap kedua. Pertandingan dimulai dari pukul 12 siang, Sobat Gamers. Enggak terlalu maraton kayak kualifikasi hari pertama, he-he-he!
Meski media sosial official Moonton belum mengumumkan, sekarang kalian udah dapat bocoran jadwal M2 Mobile Legends (MLBB), ya! Kalian bisa berekspektasi pada serunya pertandingan yang akan datang ini.
Sebelum jadwal M2 Mobile Legends (MLBB) Playoff dimulai, ayo coba kita buat prediksi pertandingan. Menurut kalian, tim mana nih yang bakal jadi saingan kuat Alter Ego dan RRQ Hoshi, Sobat Gamers? Gimana pertempuran yang bakal dihadapi oleh dua tim Indonesia ini di masing-masing bracket-nya?
Tim yang menghuni lower bracket harus ekstra hati-hati sebab satu kekalahan saja, tim harus rela angkat kaki dari M2 MLBB 2021. Menurut kami nih, 10s Gaming Frost bakal jadi lawan tangguh Alter Ego di hari H nanti. Terlihat lugu dan menggemaskan di awal, namun ternyata ujung-ujungnya sangar.
Pai dan kawan-kawan enggak boleh mengendurkan kewaspadaan, nih! Tim asal Jepang ini menunjukkan taring secara mendadak saat kualifikasi tahap kedua. Meski demikian, kami tetap optimis Alter Ego bisa melewati pertandingan ini dengan GG dan lolos ke babak selanjutnya.
Enggak kalah menarik buat disimak, yaitu pertandingan antara Todak dan EVOS SG. Meski dua tim ini berasal dari negara yang berbeda, Sobat Gamers tentunya enggak lupa ‘kan bahwa Malaysia dan Singapura menyelenggarakan MPLnya bersama-sama. Ketemu musuh lama nih, ceritanya.
Kedua tim ini sama-sama kuat dan sempat bertemu di final MPL MY/SG Season 6. Todak membawa pulang piala MPL setelah mengalahkan EVOS SG dengan skor 3:1. Tentunya M2 MLBB ini akan jadi cerita yang berbeda.
Apalagi setelah Zeys, pelatih andalan EVOS Esports didatangkan khusus untuk melatih tim Singapura. Apakah kali ini Todak bisa membendung keagresifan permainan EVOS SG? Akankah turnamen terakhir EVOS SG ini akan berbuah manis, kita tunggu saja ya!
Baca Juga:
Pertarungan di upper bracket jauh lebih menegangkan dan sulit diprediksi. Terutama, tim yang mengisi bracket ini terbukti capable setelah memenangkan kualifikasi grup dengan skor sempurna.
Tanpa diduga juga, di M2 Mobile Legends 2021 tim Filipina muncul sebagai pesaing terkuat. Dua perwakilannya, Omega Esports ataupun Bren Esports masuk ke upper bracket tanpa hambatan yang berarti. Entah ini akan jadi boomerang atau kekuatan bagi Filipina? Belum bisa dipastikan!
Yap, Burmese Ghoul maupun RRQ Hoshi bukan lawan yang mudah. Tim asal Myanmar ini meratakan semua lawannya di babak kualifikasi awal. Bahkan Resurgence, salah satu tim terbaik Singapura pun enggak bisa berbuat banyak.
Belum lagi RRQ Hoshi yang jadi lawan paling mengerikan di M2 Mobile Legends 2021 ini. Bukannya tanpa alasan Sang Raja diwaspadai. Permainan tim ini sangat fleksibel dengan strategi beragam yang bisa berubah-ubah di tengah pertandingan.
Baik lawan, shoutcaster, maupun analis, enggak ada yang bisa memprediksi pasti permainan RRQ Hoshi. Sebagai contoh aja deh, siapa yang menyangka RRQ Lemon bakal memakai Belerick di pertandingan melawan EVOS SG? Cuma mereka yang tahu!
Baca Juga:
Kalian pun pasti optimis RRQ Hoshi bisa melewati pertempuran sampai final M2 MLBB 2021 dengan baik, kan? Namun demikian, kita harus tetap dukung ya, Sobat Gamers! Jangan lupa semangati juga tim Alter Ego yang berjibaku di lower bracket.
Apakah RRQ Hoshi dan Alter Ego bertemu di final M2 Mobile Legends nanti? Duh, aminin aja ya Sobat Gamers! #INDOPRIDE
Temukan berita menarik lainnya mengenai game dan esports Mobile Legends cuma di website INDOESPORTS biar kalian enggak kudet.