Alter Ego memang terkenal akan kutukan patch baru yang selalu menimpa tim tersebut saat pertandingan MPL ID berlangsung. Pada laga musim ini pun, posisi puncak yang dijaga oleh Celiboy dan kawan-kawan berkat win streak selama enam minggu harus patah karena munculnya update Mobile Legends terbaru.
Sampai Regular Season berakhir pun, Alter Ego gagal untuk bangkit. Terkait rumor kutukan tersebut, sang Jungler, Celiboy, membantah turunnya performa Alter Ego karena patch baru. Menurut pemain bernama asli Eldin Rahadian Putra itu, timnya sempat patah arah saat Bigetron Alpha meruntuhkan pertahanan milik Alter Ego pada pekan ketujuh.
“Masalah kami di akhir musim reguler itu adalah semangat semua pemain. Saat kita pecah telur, kita sempat kehilangan semangat dan kehilangan visi misi juga. Kini di Playoff, kami semua sudah merembukkan semua itu,” ungkap Celiboy sebagaimana dilansir ONE Esports.
Alasan yang diberikan sang Jungler Alter Ego tersebut tampaknya merupakan hal yang sebenarnya terjadi kala itu. Terbukti, di pertandingan pembuka babak Playoff MPL Season 8, mereka berhasil membalaskan dendam kepada tim Robot Merah. Lewat kemenangan 3-1, Alter Ego memulangkan BTR Alpha pada hari pertama.
Sayangnya, saat melawan RRQ Hoshi di hari kedua, Alter Ego kalah telak. Kemenangan sempurna didapatkan tim ‘Raja Segala Raja’ yang unggul sejak game pertama. Perlawanan maksimal yang diberikan oleh Celiboy dan kawan-kawan belum cukup untuk mengimbangi performa RRQ Hoshi.
Meski harus menelan kekalahan, Alter Ego tidak langsung pulang begitu saja. Mereka masih memiliki kesempatan pada pertandingan lower bracket. Sayangnya, mereka belum berhasil menunjukkan kembali keperkasaan mereka di musim kali ini.
Kita doakan saja supaya Alter Ego bisa kembali bangkit dan kembali bermain dengan performa luar biasa mereka di MPL Indonesia musim berikutnya. Jadi, pastikan Sobat Gamers mengikuti informasinya hanya di INDOESPORTS ya!